Kuningan,- Memperingati Hari Perhubungan Nasional (HARHUBNAS) tahun 2021 Dinas Perhubungan Kabupaten Kuningan menyelenggarakan kegiatan Vaksinasi Massal.

Kegiatan Vaksinasi Massal yang dilakukan Dinas Perhubungan Kabupaten Kuningan menyiapkan 1000 dosis vaksin. Vaksinasi ini diberikan gratis untuk angkutan Kota, grab dan masyarkat umum dilingkungan sekitar. 

Kegiatan ini ditinjau langsung oleh Bupati Kuningan H. Acep Purnama, SH., MH. Kamis, (16/9/2021) di halaman Kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Kuningan. 

Vaksinasi ini merupakan upaya pemerintah dalam mencegah penyebaran covid 19 di kabupaten Kuningan.

Dengan vaksinasi yang di tujukan kepada para pelaku usaha di bidang transportasi agar dapat memberikan kenyamanan sehingga para pengguna jasa layanan transportasi umum tidak merasa khawatir dikarenakan seluruh pengemudi transportasi umum sudah mendapatkan vaksin.

Dalam kunjungannya Bupati, mengatakan, “terlaksananya vaksinasi di lingkup Dishub  Kabupaten Kuningan ini akan menambah percepatan terwujudnya Herd Immunity (Kekebalan Kelompok) di Kabupaten Kuningan,” ucapnya.

Kemudian, Bupati juga mengapresiasi dan berterima kasih atas dukungan pihak Dishub Kuningan dan Dinkes Kabupaten Kuningan beserta Tenaga Kesehatan dalam melaksanakan kegiatan vaksinasi ini.

Lanjut Bupati, dengan kegiatan ini upaya untuk meningkatkan capaian vaksinasi dan membentuk herd immunity karena Vaksinasi atau imunisasi bertujuan untuk membuat sistem kekebalan tubuh seseorang mampu mengenali dan dengan cepat melawan bakteri atau virus penyebab infeksi. Tujuan yang ingin dicapai dengan pemberian vaksin covid-19 adalah menurunnya angka kesakitan dan angka kematian akibat virus ini. (BID/IKP/DISKOMINFO)