Kabupaten Kuningan yang terus melakukan pembangunan disegala sektor, selain memiliki bentang alam yang indah juga memiliki potensi ekonomi besar untuk dikembangkan, termasuk kerja sama dengan luar negeri. Diplomat Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) RI pun akan turut mempromosikan Kabupaten yang berada di ujung timur Jawa Barat itu ke manca negara sebagai bagian dari diplomasi ekonomi.
Untuk menggali potensi Kota Kuda tersebut, sebanyak 60 orang Diplomat Konsuler Kemenlu RI melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Kuningan, Kamis (1/12) dan diterima langsung Bupati Kuningan H.Acep Purnama, SH.MH didampingi Sekretaris Daerah Kab.Kuningan Drs.H.Yosep Setiawan, M.Si, Ketua TP PKK Kab.Kuningan Hj.Ika Acep Purnama, Para Staf Ahli Bupati serta Sejumlah Kepala SKPD di Pendopo Kabupaten setempat.
Pimpinan Rombongan, Sekretaris Dirjen Amerika-Eropa Marina Estella Anwar Bey, dalam kunjungan tersebut mengatakan, kunjungan tersebut merupakan bagian dari kurikulum Diklat diplomasi ekonomi yang bertujuan untuk lebih memahami dan menggali potensi ekonomi daerah dan membangun jejaring dengan para pemangku kepentingan.
“Kunjungan ini juga sebagai upaya untuk lebih mempromosikan Indonesia, termasuk Kabupaten Kuningan oleh para Diplomat Konsuler, baik saat bertugas di Kementerian Luar Negeri maupun Perwakilan RI di luar negeri,” Kata Marina.
Selanjutnya Marina mengemukakan, diplomasi ekonomi merupakan salah satu prioritas kebijakan luar negeri RI. Menurutnya, melalui diplomasi ekonomi, Indonesia berupaya meningkatkan nilai perdagangan luar negeri, menarik investasi asing, dan meningkatkan arus wisatawan asing ke Indonesia.
“Diplomat sebagai marketer dapat memfasilitasi dalam mencari peluang kerja sama dengan luar negeri bagi kemajuan pembangunan bangsa Indonesia, termasuk Kabupaten Kuningan,” kata Marina.
Sementara itu, Bupati Kuningan H.Acep Purnama dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang serta memberikan dukungan atas upaya para diplomat untuk lebih mempromosikan Kabupaten Kuningan ke luar negeri.
“Kami ucapkan terima kasih atas kedatangan Bapak-Ibu para Diplomat dari Kementerian Luar Negeri, untuk membantu mempromosikan dan memperkenalkan Kabupaten Kuningan ke luar negeri,” Ucap Bupati.
Lebih lanjut Acep memaparkan selayang pandang terkait letak geografis, Demografi, potensi wisata alam, budaya, sejarah, potensi ekonomi hingga potensi unggulan dalam pembangunan yang dimiliki oleh Kabupaten Kuningan.
“Kabupaten Kuningan yang terletak di kaki Gunung Ciremai sudah dikenal memiliki bentang alam yang indah dan udara yang sejuk serta memilki potensi wisata alam yang banyak, sehingga kami telah berkomitmen sebagai Kabupaten Konservasi. Selain itu Kabupaten Kuningan juga sudah dikenal oleh dunia internasional melalui sejarah panjang perjuangan bangsa Indonesia, dimana salah satu perjuangan diplomasi bangsa dilaksanakan di Kuningan yaitu di Gedung Sejarah Perundingan Linggarjati,” tutur Acep.
Dengan adanya kunjungan kerja dari Kemenlu RI Acep Purnama berharap, Kabupaten Kuningan bisa lebih dikenal dunia internasional, sehingga dapat mendatangkan investasi dari luar ke Kabupaten Kuningan.
“Dikenalkannya Kabupaten Kuningan oleh para Diplomat ke luar negeri, semoga banyak orang-orang asing untuk berkunjung dan berwisata ke Kuningan sekaligus mereka menanamkan modal atau berinvestasi di Kabupaten Kuningan,” pungkasnya. (MC Kuningan/Yudi)